Untuk Kemajuan Ekstrakurikuler Bola, Wali Murid SD IBS Sumbang Jersey
MARTAPURA – Semangat mendukung dan mendorong prestasi para siswa, seorang wali santri dari SD Islamic Bilingual Science (IBS) Yayasan Pendidikan Pondok Darul Hijrah Putri Martapura yang tidak mau disebutkan namanya, telah mengambil langkah luar biasa.
Dengan penuh kebaikan hati, beliau menyumbangkan seperangkat kostum untuk kegiatan ekskul sepak bola. Tindakan ini tidak hanya memberikan dukungan material, tetapi juga semangat bagi siswa untuk terus berprestasi.
Semoga langkah ini menjadi inspirasi bagi yang lain untuk turut serta dalam memperkuat semangat prestasi di sekolah kita,” tutur Kepala SD IBS, Ustadzah Khadijah.
“Dalam kata-kata memotivasi, “Mensana incorpore Sano, al-aqlussalim fi-l-jismissalim,” kita diberi pengingat pentingnya kesehatan jasmani dan rohani,” lanjutnya
Melalui kegiatan ekstrakurikuler, seperti sepak bola, siswa tidak hanya diberi kesempatan mengembangkan kemampuan fisik mereka, tetapi juga mengasah keterampilan sosial, kepemimpinan dan kerjasama tim.
Upaya dari wali santri ini tidak hanya mendukung perkembangan olahraga di sekolah, tetapi juga menggambarkan komitmen untuk memastikan kemajuan siswa secara menyeluruh.
“Kita berharap langkah ini memicu lebih banyak partisipasi masyarakat sekolah guna mendukung kegiatan ekstrakurikuler dan menciptakan lingkungan yang mendukung untuk perkembangan anak-anak kita,” pungkasnya. (Widi)
Penulis : Nugroho Widi Susanto
Editor : Rakhmadi Kurniawan