Rapat Kenaikan Kelas, Bangun Kualitas-Kesuksesan Administratif
MARTAPURA – Pondok Darul Hijrah Putri menggelar rapat kenaikan kelas, Senin (26/6/2023), bertempat di Gedung Aisyah.
Hadir Wakil Pimpinan Pondok Ustadz Abdullah Husin, Kepala Pengajaran Ustadz Wahyu Nurdiansyah, Kepala SMA Ustadzah Ummi Kalsum, Kepala SMP Ustadzah Eni Zulaikah dan Kepala Pengasuhan Ustadz Muhammad Yusuf.
Ruang rapat di lantai dasar gedung Aisyah pun dipenuhi semangat dan kehangatan. Pada kesempatan ini, Ustadz Husin memberikan pengantar sekaligus mengucapkan terima kasih kepada Bagian Pengajaran, panitia ujian dan para wali kelas yang telah berperan penting dalam kelancaran pelaksanaan rapat ini. Dia menyampaikan beberapa poin penting yang menjadi prestasi bagi Pondok.
Pertama, pengumpulan nilai ujian kenaikan kelas berhasil tercapai sesuai target ditetapkan sebelum liburan akhir tahun. Hal ini menunjukkan dedikasi dan kerja keras semua pihak terkait.
Kedua, sidang kenaikan kelas dapat dilaksanakan sesuai jadwal ditetapkan. Hal ini menunjukkan kedisiplinan dan profesionalisme panitia ujian, dewan guru dan wali kelas.
Ketiga, panitia ujian, dewan guru dan wali kelas telah bekerja sama dengan baik dalam meneliti dan mengevaluasi daftar nilai yang disiapkan pada sidang kali ini.
’’Hal ini menunjukkan tingkat keakuratan dan kecermatan dalam penilaian,’’ tandasnya.
Keempat, sidang kenaikan kelas telah dilaksanakan dengan standar ditetapkan secara konsisten. Rekapitulasi nilai, prosentase kenaikan dan seluruh aspek terkait telah dipertimbangkan baik.
’’Ini menjamin keadilan dan konsistensi dalam proses kenaikan kelas,’’ ujarnya.
Kelima, laporan yang berisi rekapitulasi kenaikan santriwati, perbandingan dengan tahun sebelumnya serta kriteria kenaikan telah dipersiapkan matang.
’’Hal ini menunjukkan adanya perencanaan cermat untuk meningkatkan kualitas pendidikan di DH-Putri,’’ katanya.
Selain itu, Wakil Pimpinan Pondok juga mengungkapkan rasa syukur bersama atas kemajuan signifikan yang terlihat dari tahun ke tahun dalam pelaksanaan ujian dan sidang kenaikan kelas.
Ini sebuah pencapaian administratif yang membanggakan dan menunjukkan komitmen semua pihak terkait dalam meningkatkan mutu pendidikan.
“Saya berharap, hasil sidang kenaikan kelas ini memberi gambaran jelas tentang kemajuan santriwati di Pondok,” katanya.
Dia juga mengapresiasi upaya dilakukan semua pihak yang terlibat dalam menjaga mutu dan integritas pendidikan di pondok pesantren ini.
“Kesuksesan rapat kenaikan kelas ini menjadi bukti nyata, DH Putri berkomitmen memberikan pendidikan berkualitas dan mempersiapkan generasi muda yang memiliki akhlak, moral dan disiplin baik,” tambah Ustadz Wahyu.
“Semoga kesuksesan ini terus berlanjut dan menjadi motivasi bagi perkembangan pendidikan kedepan,’’ ungkasnya. (Widi)
Penulis : Nugroho Widi Susanto
Editor : Rakhmadi Kurniawan